Program Mentoring online tatap muka ( live ) untuk mendidik Anda menjadi seorang Frontend Developer ( spesialis React JS ) dalam 16 Minggu dengan jaminan penyaluran kerja. Kurikulum Sekolah Frontend dirancang agar Anda yang tidak memiliki background IT tetap bisa memulai karir sebagai Frontend Developer ( spesialis React JS ). Anda pun tidak hanya dididik agar bisa “ngoding”, tapi benar-benar diajarkan bagaimana menjadi Engineer yang baik sehingga mampu terus berkembang dan bertahan dalam kerasnya dunia industri yang serba cepat.
Anda memiliki skill dan requirement yang mumpuni sebagai seorang Frontend Developer spesialis React JS dan dijamin disalurkan kerja ke berbagai perusahaan jaringan mitra Sekolah Frontend. Berikut adalah beberapa karir yang bisa Anda jalani :
- Frontend Developer
- React Native Developer
- Web Developer
- Freelancer
- Menjadi CTO di Startup kecil
Anda akan belajar intensif 4 hari per minggu selama 16 minggu dengan serangkaian metode belajar teori, praktek, tes, dan evaluasi.
Sistem belajarnya 80% Online dan 20% Offline. Jadwal Online dilakukan Live Webinar ( tatap muka ) fokus pada kegiatan belajar, jadwal Offline untuk diskusi bebas. Jika domisili Anda jauh, jadwal Offline bisa diikuti secara Online.
Jadwal belajarnya adalah sebagai berikut :
- Senin, Rabu, Jumat pukul 19.30 – 22.00 ( Online )
- Sabtu pukul 09.00 – 11.30 ( Offline di Bandung & Jakarta )